Surat Al Ikhlas terdiri dari 4 ayat yang menegaskan akan kemurnian keesaan Allah SWT memiliki keutamaan seakan akan seperti membaca sepertiga dari Al Qur'an bagi yang membacanya sebagaimana sabda Rasulullah SAW'' Man Qara a (qul huwallaahu ahad) fa ka annamaa qara a tsulutsal qur'aani.''. Artinya: '' Barangsiapa yang membaca ''Qul huwallaahu ahad'' maka seakan-akan dia telah membaca sepetiga Al Qur'an.'' (HR Ahmad dan An Nasai).
Selanjutnya Rasulullah SAW juga bersabda: Man Qara a (qul huwallaahu ahad) tsalatsa marraatin fa ka annama qara al qur'ana ajma'a.'' yang artinya: Barangsiapa yang membaca ''Qul huwallaahu ahad'' tiga kali maka seakan-akan dia telah membaca Al Qur'an seluruhnya (HR Al' Uqaili dari Rajaa Al Ghanawi).
Riwayat Anas bin Malik dari beberapa sumber juga merekam kisah berkaitan dengan manfaat membaca surat ini yakni 70.000 malaikat diutus kepada seorang sahabat yang sering membaca surat ini di Madinah yang meninggal hingga meredupkan cahaya matahari.
Riwayat Ibnu Abbas disebutkan Nabi Muhammad ketika melakukan Isra' ke langit, melihat Arsy di atas 360.000 sendi dimana jarak antar sendi 300.000 tahun perjalanan. Pada tiap sendi terdapat padang Sahara sebanyak 12.000 dan luas tiap satu padang sahara itu adalah dari timur ke barat. Pada setiap padang Sahara terdapat 80.000 malaikat dimana setiap malaikat membaca surah Al-Ikhlas dan setelah membaca surah Al-Ikhlas mereka berdoa agar pahala mereka diberikan kepada orang yang membaca al-Ikhlas, laki-laki maupun perempuan.
Riwayat dari Sayyidinaa 'Ali r.a. : Siapa membaca Suratul Ikhlash sebanyak 11 kali sesudah sembahyang subuh, maka syaitan tidak akan dapat menggodanya untuk memperbuat dosa, meskipun syaitan itu sungguh-sungguh hendak menggodanya pada hari itu
Dari beberapa uraian diatas, mensuratkan bahwa membaca surat ini banyaklah sekali pahala dan manfaatnya, lebih lanjut khasiat yang terkandung didalamnya yakni:
- Amalan segala hajat. Insyaallah apabila kita mau mendawamkan bacaan surat al ikhlas ini sebanyak 1000x diantara waktu maghrib dan isya diiringi dengan kerja keras maka segala hajat yang kita butuhkan akan diijabah Allah SWT.
- Mendapatkan kebaikan didunia maupun akherat
- Menghancurkan musuh yang dzolim
Semoga Allah SWT memberikan hidayah keistiqomahan bagi kita semua untuk dapat mengamalkan surat al ikhlas bagi kebaikan di dunia maupun diakherat
Salam
Padepokan Assalam
Tidak ada komentar:
Posting Komentar